Breaking News

Turnamen Sepakbola Bupati Cup Pemalang Masuki Babak 16 Besar


BERITA BARU | PEMALANG — Masih dalam rangkaian Hari Jadi Pemalang 448 tahun 2023, Pemkab Pemalang menggelar Turnamen Persahabatan Sepak Bola Bupati Cup.

Turnamen tingkat Kabupaten yang diikuti 32 Kesebelasan dari persatuan sepakbola di wilayah Kabupaten Pemalang, dibuka pada Minggu, 15 Januari 2023 oleh Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat,  di Stadion Mochtar, Pemalang.


Setelah 32 kesebelasan berlaga dalam babak penyisihan selama 15 hari tim yang lolos ada 16 Kesebelasan. 

Untuk mengawali laga Enam Belas besar pertama bertanding pada Rabu, 1 Februari 2023, Garuda Lenggerong vs Baruna Sugihwaras.

Turnamen Bupati Cup yang di Gelar dari 15 Januari - 18 Februari merupakan rangkaian kegiatan Hari Jadi Pemalang, juga untuk mencari bibit pemain sepakbola yang mumpuni dan handal, diharapkan nantinya bisa berprestasi ditingkat Jawa Tengah, seterusnya dapat memperkuat tim PSP Pemalang.

Menurut Sobirin, Kabag Kesbangpol sebagai wakil sekertaris Panitia  mengatakan, Bagi warga Pemalang dan sekitarnya kalau ingin menyaksikan laga aksi dalam bermain bola dari pemain liga 1 dan liga 2.

"Ajak semua keluarga datang ke Stadion Mochtar Pemalang dengan tiket masuk, untuk tribun barat sebesar Rp 20,000, dan tribun utara dan selatan Rp 10.000," kata Sobirin.

Lebih lanjut, Sobirin mengimbau kepada para maniak bola yang mau Ikut nonton jangan membawa botol minuman karena untuk menjaga  kebersihan dan keamanan, dan jaga sportifitas penonton supaya laga tersebut bisa berlangsung lancar dan aman.

Sementara Panitia Penyelenggara berharap dengan digelarnya turnamen ini, supaya Pemalang mempunyai tim Sepakbola yang lebih kuat sehingga kedepannya bisa membawa nama baik Kabupaten Pemalang ditingkat Jawa Tengah maupun ditingkat nasional. (Rudi).
© Copyright 2022 - BERITABARU.ID | BERITA BARU TERKINI HARI INI