Breaking News

2 Ranting Nasdem Di Pemalang Kompak Bagikan Takjil Gratis


Beritabaru.id, PEMALANG - Guna meningkatkan nilai ibadah di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah, Ketua Ranting Nasdem Sugihwaras, Nur Kholik dan Ketua Ranting Widuri Nur Faidah kompak lakukan aksi  bagi bagi Ta'jil gratis kepada tukang becak, tukang ojek dan pengguna jalan dan warga setempat.

Bhakti sosial berthema "Ora Nasdem Ora Marem" dilaksanakan pada Rabu 20/04/2022 tersebut, mendapatkan perhatian masyarakat yang menyaksikan giat ini.

2 Ketua Pengurus Ketua Partai Nasdem Ranting Sugihwaras dan Widuri menjadi Koordinator dalam Giat tersebut, menjadikan suasana penuh akrab dan meriah.

Saat di temui pewarta, kedua pengurus ini menyampaikan, bahwa kegiatan berbagi takjil di tengah situasi pandemi Covid-19 ini, diselenggarakan dimaksudkan agar beban berat yang selama ini kita rasakan bisa terkurangi, minimal di saat kita melakukan buka puasa.

Dengan senyum, sapa dan salam, kegiatan yang dipimpin oleh ketua Ranting ditemani anggotanya bersemangat untuk membagikan makanan berbuka puasa kepada warga yang melintasi di depan Jalan Lumba-lumba, Tanjungsari, sebelah Selatan Kelurahan Sugihwaras, Kabupaten Pemalang. 

“Kegiatan bagi-bagi takjil ini, selain sebagai bentuk kegiatan teritorial juga untuk lebih mendekatkan diri dan mempererat silaturahmi dengan warga setempat,” ujarnya Nur Faidah.

Ia mengungkapkan, dalam giat ini sebanyak ratusan paket takjil dibagikan oleh anggota dan Pengurus Partai Nasdem


“Mudah-mudahan, apa yang kami lakukan ini membantu warga juga semakin mempererat silahturahmi warga dengan anggota dan Pengurus ranting Partai Nasdem yang ada disini,” ujarnya.

Hal yang sama juga diutarakan oleh Suritno SE, salah satu Pengurus DPD Partai Nasdem. 

"Alhamdulillah pembagian takjil berjalan cukup lancar dan aman, walaupun sedang menjalankan puasa haus dan lapar tetap semangat, merasa senang dan gembira," Ujarnya.
 
"Saya merasa senang bisa berbagi, walaupun apa yang kami berikan hanya untuk takjil saja," Pungkas Nur Kholik Ketua Ranting Sugihwaras.

Setelah kegiatan membagikan takjil selesai, kemudian acara dilanjutkan dengan sholat Maghrib dan buka puasa bersama dengan para anggota dan Pengurus Ranting Sugihwaras dan Widuri Kabupaten Pemalang. 

(Himawan/Santiaji P)
© Copyright 2022 - BERITABARU.ID | BERITA BARU TERKINI HARI INI